Cara Memblokir Agar Harga Jual Tidak Bisa di Bawah Harga Beli

Fitur POS blokir harga jual < harga beli biasanya digunakan untuk memblokir transaksi atau penjualan produk yang memiliki harga beli lebih besar dari pada harga jual. 

Catatan: jika terjadi penjualan produk yang harga beli lebih besar dari harga jual, maka akan membuat laporan Olsera menjadi minus (rugi) pada fitur seperti Laporan laba rugi ataupun laporan rincian penjualan.

  1. Cara mengaktifkan fitur "POS blokir harga jual < harga beli" 
    Pada Backoffice pilih menu "Point Of Sale", pilih menu Pengaturan POS, pilih opsi "POS Ext. Setting" pada sisi atas layar.




  2. Aktifkan opsi "POS blokir harga jual < harga beli"
    Ubah opsi dari "Tidak" menjadi "Ya", seperti foto di bawah.




  3. Setelah pengaturan aktif maka Olsera POS akan memblokir harga beli yang lebih besar dari harga jual.

    Contoh produk dengan harga beli lebih besar adalah produk mie goreng instan per pcs memiliki Harga beli Rp 5.000 lebih besar dari harga jual di toko Rp 4.000 jadi terdapat kerugian Rp 1.000.




  4. Contoh memilih produk dengan harga beli di bawah harga jual pada aplikasi kasir.

    Catatan: apabila tidak berhasil, mohon lakukan sinkronisasi pada Olsera POS Anda.




Did you find this article useful?